Ads

Sekilas Hijab

Apa itu hijab?

Hijab berasal dari bahasa Arab yang berarti "penghalang". Di beberapa negara Arab serta beberapa negara Barat, kata "hijab" sering ditujukan kepada kerudung yang digunakan oleh wanita muslim. Dalam ilmu Islam, hijab lebih tepat diartikan sebagai cara berpakaian yang pantas sesuai dengan hukum agama.

wanita berhijab

Adalah merupakan kewajiban bagi wanita muslim untuk menggunakan hijab sesuai dengan Firman Allah yang tertulis dalam Al-Quran

"Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: "Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka". Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang"  (QS. Al-Ahzab :59)


Cara berhijab yang benar yaitu hendaklah menutupi seluruh badan, kecuali wajah dan kedua telapak tangan, tidak tembus pandang atau berbahan tipis yang dapat memperlihatkan tubuh pemakainya, dan tidak ketat yang dapat memperlihatkan lekukan tubuh, tidak disemprot pafrum, tidak menyerupai pakaian pria ataupun wanita kafir, dan bukan merupakan pakaian untuk mencari keindahan ataupun popularitas semata namun lebih menekankan pada kesopanan. 

Namun mirisnya pada jaman sekarang ini, kebanyakan hijab digunakan hanya untuk tujuan mempercantik diri, bukan untuk untuk tujuan menutupi aurat sesuai dengan tuntunan Islam, dan parahnya lebih karena faktor ikut-ikutan tanpa pemahaman yang benar mengenai fungsi hijab itu sendiri. 

Di sini tidak akan membahas mengenai hukum agama mengenai hijab dsb, namun isinya lebih mengenai tutorial/ cara berhijab yang baik dan benar bagi melalui panduan dari gambar maupun video yang akan disertakan di blog ini. Beberapa cara hijab yang akan diulas disini diantaranya cara berhijab segi empat dan tutorial hijab segi empat simple.

Semoga blog ini bisa membantu.